Dalam membuat gambar bentuk diperlukan berbagai macam teknik menggambar. Macam-macam teknik yang dipakai dalam membuat gambar bentuk antara lain:
- Teknik memegang pensil
- Teknik isometri dan still life
- Teknik perspektif
- Teknik arsir
- Teknik gradasi
- teknik dussel
Dan pada kesempatan kali ini sayan hanya akan menjelaskan sedikit tentang teknik memegang pensil yang benar, untuk teknik-teknik yang lain silahkan anda lihat di halaman artikel saya yang lainnya.
Teknik dasar yang harus dikuasai dalam menggambar adalah teknik untuk memegang pensil. Cara memegang pensil untuk keperluan menggambar sangatlah berbeda dengan cara memegang pensil untuk keperluan menulis. Teknik memegang pensil adalah suatu cara yang benar pada saat memegang pensil yang akan digunakan untuk menggambar. Tujuannya adalah supaya pergerakan tangan dan putaran tangan lebih besar, pensil dapat mencakup daerah lebih luas, dan pegangan lebih longgar sehingga kendali pensil lebih baik dan lebih mudah untuk memainkannya.
Dengan demikian maka dapat dikatakan bahwa pada saat kita menggambar kita harus memegang pensil dengan posisi yang sekiranya dapat menghasilkan gerakan pergelangan tangan yang luas. Tujuannya adalah supaya pensil yang kita gunakan bisa mencakup daerah yang lebih luas dan pegangan tangan pun akan terasa lebih longgar sehingga kita bisa lebih mudah untuk memainkan pensil.
Berikut adalah contoh cara memegang pensil yang benar:
Cara memegang pensil tampak samping dan tampak atas:
Demikianlah yang dapat saya informasikan kali ini, semoga sedikit informasi ini dapat bermanfaat bagi anda dan semoga gambar anda menjadi lebih baik dan lebih indah, selamat berkarya dan semoga sukses.
Tags:
seni rupa