Menggambar ragam hias memiliki pola bentuk gambar teratur dan pola bentuk gambar yang tidak teratur. Pola gambar teratur memiliki ukuran pola sama. Beberapa daerah di Indonesia seperti Jawa,Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, Bali, Madura, dan Papua memiliki pola ragam hias menggunakan pola teratur. Pada pola ragam hias tidak teratur, ragam hias dibuat lebih ekspresif dan dinamis.
Menggambar ragam hias bagi sebagian masyarakat Indonesia bertujuan sebagai penghormatan kepada roh nenek moyang ataumencari keselamatan hidup misalnya pada gambar ragam hias bentukmanusia. Menggambar ragam hias bentuk manusia dapat diberiwarna hijau, biru, dan dibuat secara utuh atau diambil bagian tubuhtertentu seperti bagian muka.
Gambar ragam hias dapat dibuat dengan cara disederhanakan atau dilebihkan. Gambar ragam hias dapat dijumpai pada pinggiran rumah adat daerah, kain batik, atau benda-benda kerajinan lainnya.Warna yang digunakan biasanya memiliki ciri khas dan memiliki makna simbolik.
Baca juga: Deformasi dan Stilasi
Prosedur yang harus dilakukan dalam menggambar ragam hias adalah gambar harus mengikuti bentuk pola gambar ragam hias yangada seperti pola gambar ragam hias yang beraturan atau tidak beraturan. Menggambar ragam hias juga harus memperhatikan komposisi, proporsi, keseimbangan, dan harmonisasi.
Manusia dengan menggambar dapat menyampaikan gagasan, ide, serta simbol sebagai salah satu bentuk ekspresiyang meraka rasakan. Jadi, menggambar merupakan salahsatu sarana untuk dapat mengekspresikan yang dirasakan.
Dalam Menggambar khususnya yaitu menggambar ragam hias dibutuhkan teknik dalam penggambarannya.Teknik inilah yang nantinya berfungsi supaya dapat menggambarkan dariragam hias.
Teknik menggambar adalah suatu cara untuk dapat mempermudah dalam proses menghasilkan sebuah gambar, sehingga dengan menggunakan teknik menggambar tersebut akan terbantu dan akan lebih cepat selesai pengerjaannya.
Berikut ini adalah penjelasan tentang teknik menggambar ragam hias:
A. TEKNIK STILASI
Tehnik Stilasi adalah tehnik menggambar ragam hias dengancara mengubah bentuk gambar asli dengan melihat dariberbagai arah pandang melalui pengayaan, sehinggamenghasilkan berbagai macam bentuk varian baru yangbersifat dekoratif yang tidak mengabaikan bentuk aslinya.Tehnik ini dapat juga diterapkan pada pola gambar hiasgeometris yang bersifat natural, seperti bentuk segitiga, segiempat, dan lingkaran. Atau juga beragam bentuk alamseperti bagian tumbuhan, buah-buahan, hewan, dan manusia.
Contoh gambar stilasi |
B. TEKNIK DEFORMASI
Tehnik Deformasi adalah tehnikmenggambar ragam hias dengan caramengubah bentuk asli menjadi bentuk barudengan melihat dari berbagai arah sudutpandang hingga menjadi struktur yang lebihsederhana dan memiliki proporsi yangberbeda dari bentuk aslinya.
Contoh gambar deformasi |
Baca juga: Apresiasi Senirupa
C. TEKNIK DISTORSI
Tehnik Distorsi adalah tehnikmenggambar ragam hias dengan caramengubah bentuk asli menjadi bentukbaru dengan proporsi yabg sangatsignifikan dari bentuk aslinya. Untukmelakukan tehnik distorsi ini dapatdilakukan dengan melihat gambar aslidari berbagai arah denganmenambahkan atau melebih-lebihkansehingga terjadi perubahan variasibentuk baru.
Contoh gambar distorsi |
Tags:
seni rupa